Membuat konfigurasi RAID1 + LVM pada RedHat (CentOS 7)
Konfigurasi RAID1 & LVM
RAID (Redundancy Array of Inexpensive Disks atau sekarang dikenal dengan Redundant array of Independent Disks) adalah teknologi penyimpanan virtual yang menggabungkan beberapa harddisk (hdd) menjadi satu logical disk unit. Disini saya akan membahas Konfigurasi RAID1 atau dikenal dengan RAID Mirroring.
RAID Mirroring (RAID1) adalah Teknologi RAID yang memerlukan paling sedikit 2 hdd untuk bisa membuat disk mirror (clone) dimana data ditulis sama pada kedua hdd. Konfigurasi ini memungkinkan untuk mencegah data loss saat disk fail, karena data benar – benar ditulis sama pada kedua disk. Karena RAID1 adalah RAID Mirroring maka hdd hanya akan terbaca 50% dari jumlah size hdd, contoh bila kita punya 2 disk dengan ukuran 500GB seharusnya jumlah total 1TB tapi karena mirror maka hdd hanya akan terbaca 500GB.
Selanjutnya setelah konfigurasi RAID1 selesai kita lakukan, maka kita akan menempatkan LVM diatas RAID1 tersebut. Beberapa user sempat menanyakan “LVM diatas RAID (mdadm) atau RAID (mdadm) diatas LVM ?“, mengenai LVM baca artikel “Membuat Konfigurasi LVM pada Linux (CentOS 7)“. Secara singkat LVM adalah software mapper pada kernel linux yang digunakan untuk mapping beberapa harddisk menjadi satu atau beberapa Volume Group agar flexible saat Extend maupun Resize baca (E-R) pada Logical Volume yang telah dibuat. Sedangkan RAID adalah teknologi penyimpanan virtual yang menggabungkan beberapa hdd baik secara software menggunakan mdadm ataupun HW RAID. Dimana proses E-R pada RAID bergantung dimana konfigurasi itu dibuat, apakah dikonfigurasi secara software menggunakan mdadm ataukah langsung dari HW RAID.
Konfigurasi RAID non LVM, misalkan RAID1 memiliki fungsi untuk menangani Disk Failure pada salah satu disk yang rusak sehingga dengan kondisi tersebut sistem masih tetap bisa berjalan dengan semestinya. Namun bila RAID1 ada diatas konfigurasi LVM, maka kegagalan pada salah satu hdd yang dimapping oleh LVM menyebabkan kegagalan seluruh sistem sehingga konfigurasi RAID1 diatas LVM menjadi tidak berguna. Lain halnya bila Konfigurasi LVM diatas konfigurasi RAID1, karena disk yang dimapping oleh LVM adalah disk yang telah dikonfigurasi oleh RAID1 misalkan pada /dev/md0 sehingga apabila terjadi kegagalan hdd pada salah satu RAID1 tidak menyebabkan kegagalan seluruh sistem karena fungsi mirroring(clone) dari RAID1 tersebut.
Kesimpulannya, konfigurasi yang direkomendasikan oleh penulis adalah menempatkan LVM diatas RAID. Mari kita lihat bagaimana prosedur konfigurasinya.
BACKUP segela konfigurasi bila dilakukan dalam live server, kegagalan yang terjadi akibat mengikuti prosedur dibawah BUKAN tanggung jawab penulis. Langkah – langkahnya adalah sebagai berikut :
1. Cek informasi pada disk. Gambar dibawah adalah screen shot konfigurasi normal setelah instalasi CentOS 7.
df -h cat /proc/mdstat lvmdiskscan
2. Tambahkan 2 disk baru untuk konfigurasi RAID1, kemudian cek.
ls /dev/sd* mdadm -E /dev/sd[b-c] fdisk -l /dev/sd[b-c]
3. Kemudian buatlah Partition Type Linux raid autodetect, seperti tampilan dibawah.
4. Setelah itu buatlah RAID1 pada disk /dev/sdb1 dan /dev/sdc1
mdadm --create /dev/md0 --level=1 --raid-devices=2 /dev/sd[b-c]1
5. Cek RAID1 yang telah dibuat tadi.
cat /proc/mdstat mdadm --detail /dev/md0
6. Setelah proses resyncing pada kedua disk RAID selesai, buatlah Physical Volume dan Volume Group untuk membuat LVM diatas RAID.
pvcreate /dev/md0 vgcreate ejs /dev/md0 pvs vgs
7. Kemudian buatlah Logical Volume ukuran 3GB dengan label home pada Volume Group ejs. Kemudian simpan konfigurasi mdadm tersebut dan buat File System ext4 pada Logical Volume yang telah dibuat.
lvcreate -L3G -n home ejs mdadm --detail --scan --verbose > /etc/mdadm.conf mkfs.ext4 /dev/ejs/home
8. Logical Volume telah dibuat, sekarang waktunya me-mounting /dev/ejs/home ke /mnt/home misalkan.
mkdir /mnt/home mount /dev/mapper/ejs-home /mnt/home df -h
9. Bila ingin membuat /home ada pada partisi LVM ejs-home tersebut, maka data perlu disalin dan restorecon pada /home hasil mapper /dev/mapper/ejs-home tersebut agar SELinux Security contexts kembali ke contexts default.
scp -pr /home/ /mnt/ umount /mnt/home mount /dev/mapper/ejs-home /home cd /home restorecon /home/ df -h echo "/dev/mapper/ejs-home /home ext4 defaults 0 0" >> /etc/fstab mount -av lsblk